Studio Foto Pre Wedding – Cara Menentukan Studio foto Pre Wedding

Studio foto pre wedding yang professional dan berkualitas tentunya akan berpengaruh pada hasil foto Anda. Studio foto pre wedding tidak boleh dipilih secara sembarangan. Karena untuk mengabadikan suasana istimewa memang harus mempercayakannya pada sang ahli. Foto pre wedding sudah menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari seluruh rangkaian resepsi pernikahan Anda. Di setiap sudut yang strategis biasanya dipasang foto pre wedding pasangan untuk semakin memeriahkan suasana. Lalu bagaimana cara untuk mendapatkan studio foto yang berkualitas untuk menghasilkan foto yang indah?

assa

  1. Jangan mudah tergiur dengan paket harga yang mahal. Karena paket harga yang mahal bukan merupakan jaminan studio foto tersebut professional dan kreatif. Karena kualitas karya fotografi tidak bisa dikaitkan dengan besarnya biaya yang dikeluarkan. Jika Anda mampu lebih bijak dalam memilih, bisa saja Anda mendapatkan jasa professional dengan kualitas baik tetapi harga yang ditawarkan tidak mencekik. Hal ini akan terasa lebih istimewa daripada Anda mengeluarkan uang dengan jumlah yang besar tetapi hasilnya tidak memuaskan.
  2. Paket murah. Anda juga harus berhati-hati dengan jebakan harga yang dibawah standar atau yang terlalu murah. Jangan asal memilih tanpa mempertimbangkan banyak hal terlebih dahulu. Memang yang mahal belum tentu memberikan kualitas yang baik tetapi yang murah sekali juga tidak bisa dijadikan alas an untuk memilih studio foto. Perhatikan benar kuailtasnya jika Anda mendapatkan tawaran dengan harga yang sangat murah. Jangan langsung mengiyakan atau menyetujui kerjasama dengan mereka.
  3. Foto studio. Studio foto pre wedding harus benar-benar diperkirakan dan diperhatikan apakah foto-fotonya berkuaitas atau tidak. Sebelum menentukan jadwal, sebaiknya Anda sempatkan untuk bertemu dengan sang fotografer. Karena Anda, pasangan dan sang fotografer harus mempunyai kesepahaman dan chemistry sebelum dilakukannya sesi pemotretan. Selain itu, hal ini juga bisa dijadikan ajang diskusi jika Anda ingin menentukan gaya apa yang cocok untuk tema Anda dan pasangan.
  4. Pencahayaan. Studio foto pre wedding sangat penting untuk mempunyai pencahayaan yang memadai. Sejatinya, paying dan kotak-kotal yang ada di studio berfungsi untuk membuat pencahayaan menjadi lebih lembut. Untuk itulah sebelum Anda melakukan sesi pemotretan, Anda harus benar-benar memperhatikan penampilan Anda. Tanyakan pada fotografernya apakah gradasi gaun pengantin Anda akan terlihat cukup jelas.
Register
Silakan isi form di bawah ini untuk mengirim pertanyaan, kritik, dan saran.
Nama :
Alamat :
No. Telp / Handphone :
Email :
Pesan :
Security Code : captcha
×